Tuesday, February 26, 2013

GEDUNG PENCAKAR LANGIT DUNIA (SKYSCRAPER BUILDING)

Gedung tertinggi menjadi simbol kekuatan ekonomi dan kemakmuran sebuah negara. Setelah pendirian Empire State Building pada Mei 1931, berbagai negara terus berlomba membuat gedung tinggi.

Dikutip dari Reuters, Kamis (3/5/2012), gedung tertinggi di dunia saat ini yang sudah berdiri adalah Burj Khalifa di Dubai. Saat ini, gedung tertinggi di dunia kini berada di Timur Tengah dan Asia, Burj Khalifa yang tertinggi dengan ketinggian 2.600 kaki (828 m).

Kedua adalah gedung Taipei 101 dengan ketinggi 1.671 kaki (509 meter). Kemudian ketiga The Shanghai World Financial Center adalah 1.614 kaki.

Dari daftar 11 gedung tertinggi di dunia saat ini, tercatat ada 4 gedung yang lokasinya di China.

Arab Saudi kini sedang mengincar gedung tertinggi dunia. Binladin Group sedang merencanakan pembangunan Kingdom Tower di Jeddah yang tingginya mencapai 3.000 kaki dan diharapkan selesai pembangunannya pada tahun 2016.

Berikut daftar gedung-gedung tertinggi dunia versi Reuters:
1. Burj Khalifa saat ini tercatat sebagai gedung tertinggi di dunia. Sheikh Mohammad bin Rashed al-Maktoum meresmikan Burj Khalifa yang tingginya mencapai 2.717 kaki dan memiliki 163 lantai.



2. Gedung Taipei 101 yang memiliki tinggi 1.667 kaki.


 
3. Gedung The Shanghai World Financial Center yang memiliki ketinggian 1.614 kaki



 
4. Gedung Hong Kong's International Commerce Center dengan ketinggian 1.588 kaki



 
5. Menara Kembar Petronas (twin tower) di Malaysia dengan ketinggian 1.483 kaki



 
6. Gedung The Nanjing Greenland Center di China dengan ketinggian 1.476 kaki 



 
7. Gedung Chicago's Willis Tower dengan ketinggian 1.451 kaki 



 
8. Gedung The Ghuangzhou West Tower di China dengan ketinggian 1.435 kaki



 
9. Gedung Shanghai's Jinmao Tower dengan ketinggian 1,380 kaki



 
10. Gedung Hong Kong's Two International Financial Center dengan ketinggian 1.362 kaki 


 
11. Gedung Chicago's Trump International Hotel and Tower dengan ketinggian 1.326 kaki

No comments:

Post a Comment